Home »
atletico madrid
,
cristiano ronaldo
,
derby madrid
,
madrid
,
madrid vs atletico
,
pertahanan atletico
,
real madrid vs atletico madrid
,
zinedine zidane
» Zidane Akui Atletico Madrid Punya Pertahanan Yang Kokoh
Zidane Akui Atletico Madrid Punya Pertahanan Yang Kokoh
Written By vina liu on Saturday, April 8, 2017 | April 08, 2017
Pertemuan pertama antara Atletico Madrid dengan Real Madrid membuahkan hasil kemenangan bagi Real Madrid. Kemenangan telak 3-0 didapatkan Real Madrid diciptakan oleh Cristiano Ronaldo.
Seiring berjalannya waktu Atleticp bersama Diego Simeone menguatkan pertahanan mereka. Hal tersebut terbukti pada 6 pertandingan mereka hanyak kegobolan 1 gol.
Kompaknya pertahanan Atletico Madrid mendapat sanjungan dari pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. Tapi, menurut Zidane, bukan hanya pertahanan Los Colchoneros yang hebat, soal penyerangan, Atletico memiliki
Antoine Griezmann.
"Orang-orang mengatakan tim ini (Atletico) punya pertahanan yang sangat bagus dan saya katakan ya, mereka bertahan dengan baik, tapi bukan hanya bertahan," kata Zidane.
"Lebih dari beberapa tahun terakhir, sejak ditangani Simeone, mereka terus berkembang pesan dalam aspek itu. Mereka juga memainkan sepak bola yang sangat bagus," tutur pelatih asal Prancis ini.
Zidane mengatakan, Atletico tidak hanya punya pemain yang hebat dalam bertahan. Menurut Zidane, di lini tengah dan full-back, Atletico memiliki pemain yang tahu bagaimana bermain sepak bola.
"Kami berharap dalam 90 menit, kami tidak harus menderita karena hal-hal detil. Kami akan mencoba untuk menggempur pertahanan mereka," tutup Zidane.
Informasi Terkait
Untuk berlangganan informasi click here Atau anda dapat subscribe.
0 comments:
Post a Comment